Senin, 14 Maret 2016

Workshop Penguatan Stakeholder Madrasah



Brastagi.  Pengawas Kementerian Agama Labuhanbatu Selatan Amin Maskur, MA hadiri
Workshop Penguatan Stakeholder Madrasah yang diselenggarakan oleh MDC SNIP (Madrasah Development Center Sub National Implementation Partner)  sebagai mitra dari Australia's  Education Partnership With Indonesia (AEPI)  School System and Quality (SSQ) di Hotel Mikie Holiday, Brastagi yang dilaksanakan mulai 13 s/d 15 Maret 2016.

Sebagai narasumber hari pertama Senin/14 Maret 2016 adalah Ketua MDC Sumatera Utara, Drs.H.Amiruddin Siahaan, M.Pd dan Ibu Lulu Farida Mukhtar dari Jakarta sebagai Ketua MDC Pusat.

Dalam presentasinya, Drs.H. Amiruddin Siahaan,M.Pd menyampaikan tentang stakeholder madrasah yang perlu dikuatkan adalah  pendidik/guru, Kepala madrasah dan birokrat pendidikan. Yang termasuk birokrat pendidikan adalah para Kasi Pendis/Penmad Kabupaten/kota dan Pengawas Madrasah/PAI. Lembaga yang akan menjamin mutu madrasah adalah MDC.

"Kalau pada sekolah-sekolah umum ada lembaga penjamin mutu pendidikannya yaitu LPMP sedangkan untuk madrasah selama ini belum ada, maka MDC lah saat ini yang akan berperan sebagai lembaga penjamin mutu pendidikan, LPMP-nya madrasah",demikian ditegaskan Amiruddin.
Ibu Lulu Farida Mukhtar menegaskan bahwa selama ini terdapat masalah dalam upaya meningkatkan mutu madrasah. Permasalahan madrasah menjadi lingkaran syetan.

"Kenapa mutu guru rendah? disebabkan honor guru rendah.  Kenapa honor guru rendah? Disebabkan tidak ada dana untuk menggaji guru. Kenapa tidak ada  dana untuk menggaji guru? Uang BOS sedikit. Kenapa uang BOS sedikit? Muridnya sedikit. Kenapa muridnya sedikit? Karena mutu gurunya rendah. Ini adalah lingkaran syetan. Kita harus bisa memutus lingkaran syetan ini', demikian penegasaannya.

Amin Maskur, MA ketika ditemui pada water break  menyampaikan bahwa workshop ini sangat bagus dalam rangka untuk meningkatkan mutu madrasah  pada masa yang akan datang. Slogan "Madrasah Lebih Baik dan Lebih Baik Madrasah" mudah-mudahan akan terwujud karena sudah bertambah lembaga baru  sebagai bagian stakeholder madrasah yang akan turut andil dalam meningkatkan mutu madrasah yaitu MDC (Madrasah Development Center).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar